Tuesday, June 23, 2009

Bajaj Brotherhood

Setelah bertahun-tahun berada di jalanan, baru kali ini saya merasa punya banyak saudara di jalanan. Dulunya mungkin tidak terlalu terasa, tapi setelah menggunakan Bajaj Pulsar, serasa setiap pengguna kendaraan bermotor adalah saudara saya. Ya, mungkin terdengar agak berlebihan. Tapi memang itulah yang dirasakan saat ini.

Menjadi seorang pulsarian, membuat saya mulai memperkaya diri dengan pengetahuan tentang kendaraan bermotor. Mulai dari bagaimana merawat motor, suku cadang yang bagus untuk motor, sampai cari informasi tentang perlengkapan keamanan untuk pengendara bermotor. Semangat inilah yang menjadikan saya mulai menghargai motor dan pengendaranya di jalanan.

Awalnya mungkin saya merasa takjub akibat dari saling sapa pulsarian di jalanan dengan menggunakan klakson. Akibat dari kejadian ini, saya merasa telah punya banyak sekali saudara. Tetapi juga bukan karena itu saja, setelah saat touring ke Ujung Genteng rombongan saya ditolong oleh rombongan touring yang lain. Saat itu, salah satu motor dalam rombongan saya mengalami ban bocor. Dan masalahnya adalah kami tidak membawa kunci yang tepat. Alhamdulillah ada rombongan lain yang mau berhenti dan menolong kami hingga motor itu baik kembali. Malahan kita jadi satu rombongan untuk pulang ke Jakarta. Momen kemarin itu merupakan momen yang menyenangkan. Saya jadi ketagihan untuk touring. :D

Kembali ke pulsar. Mungkin karena baru sedikit penggunanya, jadi kita semakin kuat persaudaraannya. Jadi senang sekali, ketika kita sedang capek-capeknya berkendara, tiba-tiba ada klakson pulsar yang menyapa kita. Pokoknya saat-saat seperti itu yang menjadikan saya tidak menyesal membeli bajaj pulsar.

Walaupun saat ini saya tidak pernah berniat untuk ikut-ikutan klub motor, tetapi rasanya punya teman-teman di jalanan asik sekali. Jadi tidak bosan lagi kalau berkendara, apalagi kalau jarak tempuhnya jauh sekali. Singkatnya, untuk pengendara pulsar, kita tidak perlu ikutan klub terlebih dahulu untuk merasakan persabahatan di jalanan ini. Karena ketika kita telah membelinya, maka otomatis kita menjadi saudara. Persis sama ketika kita masuk islam dengan mengucapkan syahadat, maka otomatis persaudaraan islam menjadi fasilitas yang diberikan oleh Allah kepada kita.

Salam tut-tut... :D

~tulisan ini aneh. Saya lupa atau bahkan tidak tahu bagaimana caranya menulis :(

5 comments:

rap said...

ketagihan touring?
apa kita ke green canyon touring lagi aja?wkwkw

Anonymous said...

Wehehe...

Welcome to the club..

Duh.. pengen deh rasanya coba touring.. ^^

AJ said...

gw suka kata2 "tidak perlu ikutan klub terlebih dahulu untuk merasakan persabahatan".. mantaff. salut buat pulsarian :)

Unknown said...

@rap: ngga rap..ini lebih jauh..hehehe
@febi: hehehe..ayo feb, nanti pas mudik kita touring
@aji: keren kan ji..hehehe

de novie said...

Nova.... sama ama gw...
"BUKAN ANAK CLUB TAPI BERJIWA TOURING"
walau acuma jadi boncenger, hehe....
Touring ke Green Canyon gw dah pernah lho Nov... Berangkat malem, nyampe sono siang, ajib banget dah... So far paling jauh touring ke Rembang n Klaten Jateng
Next pengen coba touring ke BROMO!!!